Intip 5 Cara Merawat Tas Bahan Pu Leather yang Benar

Anda perlu memahami cara merawat tas bahan pu leather agar tetap terjaga kualitasnya.Tas berbahan pu leather adalah bahan populer karena tampilannya yang mirip dengan kulit asli. Bahan ini banyak dijadikan beragam jenis tas kulit karena dikenal lebih awet dibandingkan jenis kulit sintetis lainnya. Tak hanya dari kualitas bahan, tas ini juga memiliki kesan mewah yang ditampilkan.

Karakteristik Bahan Tas Pu Leather

Bahan pu leather memiliki karakteristik yang lebih menonjol daripada jenis lainnya. Itulah yang menyebabkan tas berbahan ini lebih banyak digemari. Modelnya yang ringan dengan pori-pori rapat membuat bahan pu leather lebih mudah bernapas dibanding jenis bahan PVC dengan serat rekat.

Permukaannya juga tidak mudah pecah pada suhu rendah. Sehingga akan lebih awet untuk pemakaian jangka lama. Anda bisa memakainya saat musim panas maupun musim dingin. Sifat bahan juga lebih fleksibel pada suhu ruangan.

Sayangnya bahan ini tidak tahan kelembaban, sehingga harus dirawat dengan baik dan tidak dibiarkan terlalu lama dalam tempat yang lembab. Bahan pu leather juga tidak tahan api. Selain itu, warnanya akan menurun seiring berjalannya waktu.

Cara Merawat Tas Berbahan Pu Leather Yang Perlu Anda Ketahui

Karakteristik yang dimiliki bahan pu leather membuatnya memiliki cara perawatan khusus. Pastikan anda merawat tas tersebut dengan baik dan benar agar tas lebih awet. Simaklah berbagai cara merawat tas dengan bahan tas pu leather berikut untuk menjaga kualitas tas yang anda miliki.

  • Menyimpan Tas di Tempat Tertutup

Cara terbaik merawat tas bahan pu leather yang pertama adalah menyimpannya di tempat yang tertutup. Anda juga bisa memasukkanya ke dalam dustbag. Biasanya, konveksi tas Jakarta akan memberikan dustbag ketika Anda membeli sebuah tas dengan bahan ini.

Apabila Anda ingin menyimpan di lemari, pastikan bahwa lemari telah menggunakan silica gel agar dapat menyerap kelembanan ruangan. Lemari seringkali lembab. Oleh karena itu, setidaknya 3 bulan sekali, periksa kondisi tas Anda, khususnya yang berbahan pu leather atau kulit sintetis lainnya.

  • Membersihkan Tas Setiap Kali Terkena Noda

Menjaga kebersihan tas dari berbagai noda menjadi cara  yang wajib dilakukan. Jangan menunda waktu membersihkan noda, karena akan semakin sulit untuk membersihkannya. Sebaiknya lakukan segera, setelah Anda melihat adanya noda.

Penanganan noda juga tergantung dari jenisnya. Anda bisa memakai tisu atau sapu tangan untuk noda yang mudah. Untuk noda menempel yang bandel bisa memakai air. Anda bisa mencoba untuk membasahi tisu dengan air untuk mengelapnya. Cara ini untuk menjaga permukaan tas. Kemudian lap dan langsung keringkan.

  • Mencuci Tas dengan Cara yang Benar

Cara merawat tas bahan pu leather harus dilakukan dengan benar. Terutama ketika Anda ingin membersihkannya. Hindarilah mencuci tas dengan merendamnya atau menggunakan detergen. Cucilah tas hanya pada bagian yang kotor saja tanpa menggunakan detergen.

Keringkan tas dengan cara dilap atau dikeringkan di tempat yang teduh. Hindari menjemurnya langsung di bawah terik matahari, carilah tempat teduh Anda juga harus menghindari tempat yang lembab untuk menjaga kualitas tas.

  • Menggunakan Sabun Bayi

Detergen memang tidak diperbolehkan untuk membersihkan tas berbahan pu leather. Sebagai gantinya, bersihkan tas bahan pu leather adalah dengan menggunakan sabun bayi yang memiliki busa banyak, tetapi memiliki kelembutan yang tidak merusak bahan.

Anda hanya perlu menyiapkan air bersih yang dicampur dengan sabun bayi dengan perbandingan 8:1. Gunakanlah sabun bayi cair  agar mudah mencampurnya. Campurkan kedua bahan dan tuang cairan pada botol spray agar mudah menggunakannya. Semprotkan larutan pada kain lap untuk membersihkan tas.

  • Menggunakan Pelembab atau Lotion

Pelembab atau lotion berfungsi untuk melenturkan, melembutkan, hingga memperkuat warna alami dari tas bahan pu leather. Anda bisa menggunakan cara ini minimal seminggu sekali secara teratur. Lotion akan membantu merawat tas dari paparan sinar matahari dan berbagai noda seperti debu halus dan lain sebagainya.

Itulah beberapa cara merawat tas bahan pu leather yang bisa Anda lakukan sendiri. Perawatan tas berbahan ini akan mudah dilakukan jika anda benar-benar ingin menjaganya tetap awet. Anda bisa mendatangi konveksi tas dan memesan tas dengan bahan pu leather, tentu hasilnya akan bagus dan cocok untuk berbagai acara. Tas dengan kulit sintetis akan terlihat elegan dan juga gaya.